Ad Code

Responsive Advertisement

1 Day 1 Juz : Inovasi Kapolres Pacitan Mengisi Bulan Ramadhan


 Pacitan - Dalam Mengisi Kegiatan di Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Kapolres Pacitan Berinisiatif untuk meningkatkan ketaqwaan dengan mengajak anggota Polres Pacitan membaca Al-Qur’an.


Caranya pun sudah mengikuti perkembangan zaman dengan melakukan via zoom meeting yang di ikuti oleh seluruh anggota Polres Pacitan, sehingga secara live dilaksanakan dimana saja.


Kapolres Pacitan AKBP Agung Nugroho, S.I.K. M.T. Mengajak anggota keluarganya untuk mengikuti kegiatan 1 Day 1 Juz.


Kegiatan 1 Day 1 Juz dilaksanakan setiap hari selama bulan Ramadhan, dengan Jadwal kegiatan 2 kali dalam sehari yaitu pada Jam 18.00 WIB  Ba’da Magrib dan Ba’da Subuh Jam 05.00 WIB


Amalah dalam membaca Al-Qur’an di Bulan Suci Ramadhan sangat Istimewa seperti yang telah di sebutkan Dari Ibnu Abbas r.a., ia berkata bahwa Rasulullah SAW adalah manusia yang paling dermawan, apalagi pada bulan Ramadan, dan ketika Rasulullah SAW ditemui oleh malaikat Jibril setiap malam pada bulan Ramadan untuk mengajaknya membaca dan mempelajari Al-Qur'an. Dan Rasulullah lebih dermawan dari para utusan." (HR Imam Bukhari dan Muslim)

Posting Komentar

0 Komentar